Laptop 2 Jutaan Asli Indonesia: Advan Soulmate

Advan memulai kembali peperangan brand lokal produsen laptop untuk pasar tanah air. Apakah upaya ini berhasil?

Advan Indonesia mulai serius kembali melirik pasar consumer Indonesia, terbukti dengan beragam pilihan laptop baru yang di tawarkan oleh Advan di pasar Indonesia.

Salah satu seri laptop atau notebook versi low-end yang murah meriah adalah Advan Soulmate. Produk low-end ini di jual dengan harga 2jutaan aja loh! Pilihin pun mencoba dan membeli produk ini untuk kami review, seperti apa produk ini, apakah worthed?

https://youtu.be/o1J0NLctu80

Spesifikasi Singkat

Advan Soulmate merupakan laptop yang menawarkan desain yang elegan dan minimalis. Laptop ini dilengkapi dengan OS Windows 11 dan processor Intel Gemini Lake N4020. Dengan penyimpanan hingga 128GB (dapat di ugprade) dan RAM hingga 4GB (dapat di ugprade), laptop ini sangat cocok untuk mengolah data dan mencetak dokumen. Layarnya berukuran 14 inci HD IPS dengan resolusi 1366×768, serta menggunakan GPU Intel Integrated Graphics untuk kecepatan respons dan kenyamanan terbaik.

Bobotnya yang ringan (1.47 Kg) dan dimensi yang simpel (324×221.3x20mm) membuat Advan Soulmate mudah dibawa kemanapun. Selain itu, laptop ini memiliki port USB yang cukup dan koneksi Wi-Fi cepat, sehingga memudahkan pengguna dalam berbagai aktivitas sehari-hari.

Laptop Budget Pelajar

Advan Soulmate di tawarkan dengan harga 2 jutaan saja dan jauh dari 3 juta, sehingga laptop ini cukup terjangkau baik untuk plejara ataupun mahasiswa.

Secara build quality, produk ini memang terbuat dari plastik tapi cukup kokoh dan terlihat elegan sehingga tidak terkesan murahan.

Spesifikasi yang di tawarkan memang tidak mentereng namun untuk range harganya, yang di berikan oleh Advan ini sangat menarik perhatian.

Laptop ini di bekali processor Intel Gemini Lake N4020 dan di sokong storage 128Gb dan memory 4Gb yang keduanya dapat di upgrade sendiri jika di butuhkan. Plus bundling dengan Windows 11 Home yang di tanamkan di dalam laptop ini.

Dalam tes yang kami lakukan untuk pekerjaan ringan dan multi tasking laptop ini cukup lancar dan minim lag. Hal ini menjadi nilai positif mengingat RAM yang di miliki laptop ini hanya 4Gb saja. Hal ini membuat laptop ini bisa menjalankan kegiatan belajar atau pekerjaan ringan sehari yang mungkin kamu lakukan.

CPUIntel Gemini Lake N4020
GPU / ResolusiIntel UHD Graphics / 14″ HD IPS 1366 x 768
Memory4 Gb (Upgradable)
SSD128 Gb (Upgradable)
KonektivitasWIFI 802.11 b/g/n/ac
Bluetooth 4.2
Card Reader
USB 3.0
USB 2.0
HDMI
Type-C
Audio Jack
DC Jack
Baterai5000 mAh
OSWindows 11 Home
Spesifikasi singkat

Desain yang elegan, bobot yang ringan, spek yang kami nilai cukup untuk pekerjaan ringan membuat kami dapat merekomendasikan laptop ini untuk kelas budget dimana penggunaan hanya untuk pekerjaan ataupun tugas sehari-hari. Sangat cocok untuk pelajar, mahasiswa ataupun pekerjaan yang berkaitan dengan administrasi.

Apabila kamu tertarik untuk membli produk ini ataupun ingin mengetahui harga terkini, dapat mengunjungi link yang kami berikan di tombol di bawah ini:

Harga: 2.499.000

Semoga ulasan kami untuk Advan Soulmate ini bermanfaat ya!